A2: Pre-Intermediate
Pada level A2, mahasiswa menunjukkan kemampuan dasar menggunakan bahasa
Inggris dalam situasi sehari-hari di perkuliahan mereka. Mereka mampu memahami kalimat dan ungkapan yang sering digunakan dalam kelas seperti penyampaian informasi dan deskripsi peristiwa. Mahasiswa pada level ini dapat berkomunikasi untuk merespon tugas- tugas sederhana dan rutin yang membutuhkan pertukaran informasi langsung tentang topik yang mereka bahas. Selain itu, mahasiswa dapat menggambarkan aspek sederhana yang berkaitan dengan aktivitas perkuliahannya.
B1: Intermediate
Mahasiswa yang berada pada level B1 menunjukkan kemampuan yang lebih berkembang dalam menggunakan bahasa Inggris. Ia mampu memahami poin utama dari percakapan atau teks yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan sederhana dan populer yang disampaikan dalam bahasa yang jelas dan standar. Ia mampu menghasilkan teks sederhana yang koheren tentang topik yang dibicarakan dalam perkuliahan, atau yang menjadi minat pribadi. Dalam hal berbicara dan menulis, ia bisa menjelaskan pengalaman dan peristiwa, serta memberikan alasan dan penjelasan singkat untuk opini dan rencana.
B2: Upper-Intermediate
Pada level B2, mahasiswa menunjukkan kemampuan dalam menggunakan bahasa Inggris secara efektif dan fleksibel. Mereka dapat memahami gagasan utama dari teks yang kompleks tentang topik konkret maupun abstrak, termasuk diskusi teknis di bidang khusus. Mahasiswa pada level ini mampu berinteraksi dengan penutur asli dengan tingkat kelancaran dan spontanitas yang membuat interaksi rutin menjadi cukup mudah dan alami bagi kedua belah pihak. Dalam hal menulis, ia dapat menghasilkan teks yang jelas, terperinci, dan terstruktur dengan baik tentang berbagai topik, serta menjelaskan sudut pandang terhadap isu- isu aktual, memberikan keuntungan dan kelemahan dari berbagai opsi.
C1: Advanced
Mahasiswa pada level C1 menunjukkan kemampuan yang tinggi dalam menggunakan bahasa Inggris. Mereka dapat memahami berbagai teks yang panjang dan menuntut pemahaman makna implisit. Pada level ini, mahasiswa dapat mengekspresikan diri secara spontan dan lancar dengan ungkapan yang tepat. Ia mampu menggunakan bahasa secara fleksibel dan efektif untuk keperluan sosial, akademik, dan profesional. Mahasiswa C1 juga dapat menghasilkan teks yang jelas, terstruktur, dan terperinci tentang topik yang kompleks, menunjukkan penggunaan pola organisasi, konjungsi, dan perangkat kohesif yang baik.
Dengan menggunakan skala penilaian CEFR, SIGaP dapat secara akurat menentukan modul bahasa Inggris yang harus mereka pelajari. Kesesuaian antara modul dan kemampuan bahasa Inggris mahasiswa memastikan bahwa setiap individu mendapatkan pembelajaran yang paling efektif dan tepat sasaran sesuai dengan tingkat kompetensinya.